Lampu Philips WiFi LED Terbaik Beserta Harganya

Philipsbekasi.id – Lampu Philips WIFi LED merupakan produk lampu pintar dari Philips yang saat ini banyak peminatnya. Lampu merek Philps memang selalu menjadi primadona. Berbagai produk Philips selalu laku terjual dan bahkan salah satunya masuk sebagai produk best seller. Ini menunjukkan bahwa produk Philips selalu berkualitas dan tidak mengecewakan konsumen.
Terlebih dengan adanya Philips LED WiFi ini. Sebuah lampu pintar yang bisa Anda hubungkan tanpa memerlukan koneksi kabel. Anda bisa memasangnya tanpa harus berurusan dengan kabel lagi. Selain itu, pemasangannya pun terbilang mudah. Untuk itu, jika Anda sedang mencari lampu WiFi LED dari Philips, maka silakan menyimak informasi berikut ini.
Rekomendasi Lampu Philips WiFi LED Kualitas Terbaik
Berikut ini kami akan merekomendasikan beberapa lampu WiFi LED terbaik dari Philips. Lampu yang kami bagikan ini termasuk salah satu produk terlaris. Kualitasnya pun terjamin sehingga pas untuk memberikan penerangan di rumah Anda.
1. Wi-Fi TunableWhite/9W A60 927-65 12/1CT
Salah satu lampu terbaik yang akan kami rekomendasikan adalah Wi-Fi TunableWhite/9W A60 927-65 12/1CT. Lampu ini sangat pas untuk penggunaan indoor atau dalam ruangan. Salah satu kelebihannya adalah suhu warna yang mencapai 2700 sampai dengan 6500 K. Selain itu, ketahanan lampu ini juga tidak sembarangan.
Anda bisa menggunakan Wi-Fi TunableWhite/9W A60 927-65 12/1CT dalam waktu yang sangat lama. Lifetime-nya pun mencapai 15.000 jam. Jika kita kalkulasi untuk rata-rata penggunaan selama 2,7 jam per hari maka lampu ini bisa bertahan hingga 15 tahun. Sementara itu, untuk faktor perawatan lumennya sebesar 70%.
Lalu berapa dana yang harus Anda siapkan untuk membeli Wi-Fi TunableWhite/9W A60 927-65 12/1CT? Lampu ini bisa Anda dapatkan dengan harga sekitar Rp 160.000. Sebuah harga yang terjangkau mengingat lampu ini sudah termasuk LED WiFi.
2. Wi-Fi Color+TunableWhite/9W A60 12/1CT
Untuk rekomendasi lampu Philips WiFi LED terbaik yaitu Wi-Fi Color+TunableWhite/9W A60 12/1CT. Anda bisa menghadirkan suasana ruangan yang sempurna dengan memasang lampu ini. Salah satu kelebihannya adalah lampu LED WiFi adalah bekerja dengan Amazon Alexa dan Google Assistant. Selain itu, lampu juga sudah terkoneksi secara nirkabel sehingga tidak perlu ribet mengatur kabel lagi.
Kelebihan lainnya adalah Anda bisa mengatur suhu warna sesuai dengan keinginan Anda. Efek cahaya yang ada pada Wi-Fi Color+TunableWhite/9W A60 12/1CT membuat mata nyaman. Tidak sampai di situ, lampu ini juga memiliki keamana yang terjamin serta tidak membutuhkan hub. Sudah banyak orang yang memilihnya untuk menerangi ruangan di rumahnya.
Jika Anda tertarik membeli Wi-Fi Color+TunableWhite/9W A60 12/1CT, siapkan dana sekitar Rp 235.000. Dengan harga tersebut, Anda sudah bisa mendapatkan lampu yang super canggih ini.
3. Wi-Fi TW/3.8W RD3″ D80/827-65 12/1CT
Bagi Anda yang ingin membeli lampu canggih dengan harga terjangkau, maka kami merekomendasikan Wi-Fi TW/3.8W RD3″ D80/827-65 12/1CT. Anda cukup menyiapkan dana sekitar Rp 135.000 dan sudah bisa membawanya pulang. Mengenai spesifikasi dan fiturnya tidak kalah dengan dua lampu yang sudah kami sebutkan.
Wi-Fi TW/3.8W RD3″ D80/827-65 12/1CT mudah Anda pasang di mana saja sesuai kebutuhan. Selain itu, Anda juga bisa mengontrolnya dari jarak jauh. Jadi tidak perlu repot-repot mencari tombol lampu untuk mematikannya. Anda juga bisa mengatur suhu warna sesuai ruangan Anda. Bukan hanya itu, cahayanya pun juga bisa Anda redupkan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan Anda.
Demikian informasi mengenai beberapa pilihan terbaik Philips WiFi LED. Sekarang tinggal menyesuaikan dengan budget dan kebutuhan Anda. Semoga bermanfaat.